BEBERAPA TANAMAN YANG DIJADIKAN OBAT HERBAL PENGHILANG RASA SAKIT

Beberapa Tanaman yang Dijadikan Obat Herbal Penghilang Rasa Sakit

Beberapa Tanaman yang Dijadikan Obat Herbal Penghilang Rasa Sakit

Blog Article

Kamis, 7 Juli 2022

Sejumlah herbal bisa berfungsi menjadi penghilang rasa sakit alami, yang perannya mirip dengan ibuprofen dan acetaminophen. Ibuprofen dan acetaminophen merupakan salah satu obat resep yang memang efektif untuk menghilangkan rasa sakit, tetapi sering kali memberikan efek ketergantungan.

Namun jika kamu berurusan dengan masalah kronis, sebaiknya bicarakan dengan dokter sebelum membeli obat alami apa pun. Sebab, obat alami ini kadang-kadang dapat mengganggu obat lain yang telah kamu pakai. Berikut ini adalah daftar obat herbal penghilang rasa sakit yang umum digunakan.

Minyak Peppermint
Minyak peppermint berasal dari tumbuhan Mentha piperita L. Mengutip Medical News Today, beberapa penelitian menunjukkan bahwa tanaman peppermint memiliki berbagai macam efek seperti Antimikroba, Anti-Inflamasi, Penghilang rasa sakit.

Senyawa aktif yang berperan sebagai minyak peppermint termasuk mentol, carvacrol, dan limonene. Orang sering menggunakan minyak esensial peppermint encer sebagai salah satu pengobatan topikal, artinya mereka mengoleskan minyak encer ke area yang memiliki rasa sakit atau nyeri.








Feverfew
Mengutip dari Medical News Today, feverfew (Tanacetum parthenium) adalah sebuah tumbuhan semak dari keluarga Asteraceae yang dapat berfungsi sebagai obat herbal. Kegunaan tradisional dari Feverfew adalah Demam, Sakit Kepala Migrain, Sakit Gigi, Sakit Perut, Meningkatkan ASI.

Feverfew mengandung senyawa yang bisa mengurangi peradangan dan kejang otot. Beberapa peneliti percaya bahwa senyawa aktif yang memiliki peran utama itu ialah seskuiterpen lakton dan flavonoid. The American Migraine Foundation menyatakan bahwa ada hasil yang cukup beragam tentang seberapa efektif feverfew sebagai obat herbal.

SCAN DISINI FREE VOUCHER 200RB




Minyak Kayu Putih
Mengutip dari Medical News Today, kayu putih adalah salah satu obat herbal penghilang rasa sakit dari tanaman Eucalyptus, yang digunakan dalam bentuk minyak. Minyak kayu putih bisa membantu mengurangi rasa sakit, bengkak, dan peradangan.

Menurut studi pada tahun 2013, menghirup minyak kayu putih dapat menghilangkan rasa sakit dibandingkan dengan minyak almond. Partisipan dalam studi itu menghirup minyak kayu putih 30 menit per hari selama 3 hari.






Itulah beberapa tanaman yang bisa digunakan sebagai obat herbal untuk menghilangkan rasa sakit alami. Menyenangkan jika tanaman-tanaman tersebut bisa tumbuh di tanah kita yang subur ini.

Report this page